Polisi Selidiki Viral Penumpang Mobil Meninggal Usai Tak Diberi Jalan
Makassar - Viral di media sosial video dengan narasi penumpang dalam mobil meninggal lantaran tak diberi Jalan pengendara lain di Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel). Polisi kini menyelidiki video viral tersebut. Di video viral, terdengar suara pria diduga sebagai sopir mobil yang mengaku tidak diberi jalan oleh pengendara lain. Alhasil, seorang pasien yang dia bawa meninggal dunia di jalanan. "Pasien saya meninggal di atas mobil, pengantaran dari (Jalan) Talasalapang menuju RS Daya. Meninggal di (Jalan) Urip karena tidak ada (pengendara lain) yang membukakan jalan," kata pria dalam video viral seperti dilihat detikcom, Minggu (16/1/2022) malam. Terdengar pula suara histeris seorang wanita dalam video. Dia diduga sebagai keluarga dari orang yang dinarasikan meninggal tersebut. "Anakku kodong (anak saya kasihan)," kata seorang wanita histeris. Polisi lalu lintas (polantas) kini mencari informasi untuk menyelidiki video viral tersebut. "Ini kita juga mencari informasi," kata Dirlantas Polda Sulsel Kombes Faisal saat dihubungi detikcom. Dia mengatakan, pihaknya masih membutuhkan keterangan lebih lanjut terkait apakah mobil tersebut merupakan ambulans atau jenis kendaraan emergency lainnya. Selanjutnya, Kombes Faisal juga mengaku pihaknya akan menyelidiki pasien yang dinarasikan meninggal itu sedang menderita sakit apa. "Jadi pasien sakit apa sebenarnya, kemudian dari arah mana ke rumah sakit mana, apakah di dalam perjalanan tidak ada RS terdekat, karena kan apakah harus ke rumah sakit itu padahal dari jarak awal mungkin ada rumah sakit terdekat," kata Faisal. Faisal juga mengatakan pihaknya masih menyelidiki lebih lanjut, terkait dengan ulah pengendara yang dinarasikan tak memberi jalan.