
Longsor di Malangbong, Arus Lalin Dialihkan ke Garut Dan Sumedang
Longsor di Malangbong, Arus Lalin Dialihkan ke Garut Dan Sumedang GARUT, KOMPAS.com – Longsor yang menimpa ruas Jalan Raya Bandung- Tasikmalaya tepatnya di Kampung Pangkalan Desa Sukaratu Kecamatan Malangbong, Selasa (25/12/2018) pagi, membuat setengah badan jalan tertutup longsoran. Kasatlantas Polres Garut AKP Rizky Adi Saputro mengatakan, badan jalan yang tertimpa longsor sepanjang 12 meter dengan lebar 5 meter. Menurut Rizky, untuk mengurangi volume antrean kendaraan di lokasi kejadian, kepolisian telah berkoordinasi dengan jajaran Polres Bandung dan Tasikmalaya untuk pengalihan arus lalu lintas dari arah Tasikmalaya maupun dari arah Bandung ke Tasikmalaya. Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Longsor di Malangbong, Arus Lalin Dialihkan ke Garut Dan Sumedang", https://regional.kompas.com/read/2018/12/25/11305561/longsor-di-malangbong-arus-lalin-dialihkan-ke-garut-dan-sumedang. Penulis : Kontributor Garut, Ari Maulana Karang Editor : Inggried Dwi Wedhaswary